10 Tempat Di Dunia yang Mirip Negeri Dongeng

0 komentar

Apakah Anda pernah ingin pergi ke negeri dongeng? Ngiri dengan kehidupan para Hobbit atau Harry Potter? Atau tercengang-cengang dengan keistimewaan negeri padang pasir dalam Star Wars? Tempat-tempat ini akan membuat anda bingung apakah anda baru saja melangkah ke negeri sihir dan fantasi. Dengan alam yang tidak biasa, pemandangan yang tidak nyata serta arsitektur negeri dongeng… tempat-tempat ini akan membuat anda masuk ke dunia yang tidak anda kenal…

1. COLMAR, PERANCIS


Daerah Colmar di Perancis telah dinyatakan sebagai kota yang paling indah di Eropa, seakan baru keluar dari negeri dongeng. Kota Kecil di Alsace ini terkenal bukan hanya karena arsitektur kota tuanya yang berwarna warni. Colmar, terletak di jalur Wine (anggur) Alsatian, disebut sebagai “Pusat Alsatian Wine”. Kota ini mempunyai iklim yang hangat dan kota terkering kedua di Perancis tentu saja merupakan kota ideal untuk perkebunan anggur. Seolah-olah sebagai Ibu Kota Anggur tidak cukup sebagai sebutannya, Colmar, dengan bangunan, taman, air mancur dan kanal-kanal-nya disebut sebagai “Venesia Kecil” (La Petite Venise). Kota ini juga merupakan kota kelahiran dari Frédéric Bartholdi yang merupakain desainer Patung Liberty yang terkenal di New York juga kota dari pelukis Martin Schongauer.

2. PULAU FAROE

Ga ada yang akan nyalahin anda kalau anda mengira dari pertama kali melihat bahwa pulau ini memang dihuni para Hobits dan Elves dari “The Lord Of The Rings”. Pulau ini berlokasi di antara Iceland dan Norwegia, di tengah-tengah Gulf Stream pada Samudra Atlantik Utara. Terdiri dari 18 pulau, Pulau Faroe benar-benar adalah sebuah rumah dari pemandangan indah dan dramatis dari puncak Volkanik serta ombak samudra yang menghantam garis pantainya yang berbatu-batu. Pulau ini benar-benar sangat magis serta misterius dengan pemandangannya yang membuat kita terbawa jauh ke dalam dunia fantasi daripada dunia nyata.

3. KASTIL NEUSCHWANSTEIN, JERMAN

Kalau anda berpikir bahwa ini adalah Istana Disneyland, anda salah besar. Pada kenyataannya Neuschwanstein Castle ini lebih nyata daripada yang anda pikirkan. Dikontruksi di atas sebuah bukit pada abad ke 19 untuk Ludwig II, isi dari kastil sangatlah revolutioner pada waktu itu: bangunan ini mempunyai air yang mengalir terus menerus dengan toilet otomatis di setiap lantainya serta system penghangat (yang di jaman itu sudah sangat MEWAH sekali). Saat ini, Neuschwanstein terletak di Bavaria dengan kota-kota dan kastil-kastilnya yang melegenda.

4. CAPPADOCIA, TURKI

Jika memang ada sebuah dongeng tentang negeri magis yang terbuat dari tanah liat, pasti tempatnya ada di Cappadocia. Daerah ini terletak di tengah Turki dan sangat terkenal karena kerajinan potnya serta formasi batu yang unik dimana rakyat zaman dahulu mengukir rumah mereka dan gereja di batu-batu tersebut. Daerah ini juga terkenal karena batu aneh dengan formasi yang disebut “Cerobong Peri” yang bisa ditemukan dalam berbagai bentuk seperti Cone, jamur, kolom dan batu lancpi. Tradisi tanah liat dan keramik di Turki merupakan kerajinan paling tua di dunia yang bermula dari abad ke 8.

5. HOI AN, VIETNAM

Jika anda sudah pernah ke Vietnam, saya rasa anda ga akan melewatkan Hoi An. Kota kecil yang sangat penuh warna, magis serta luar biasa indah ini lebih seperti rumah bagi sutra. Terletak di pantai Laut Cina Selatan, kota ini pada dulunya merupakan pelabuhan penting dan pusat perdagangan. Saat ini, banyak traveler dan backpacker menemukan negeri dongeng ini dan tidak bisa mengalihkan diri dari pesonanya. Atmosfir Hoi An merupakan sebuah gabungan yang indah dari keramahan para penduduknya serta arsitektur-nya yang seperti Negeri dongeng, sehingga tidak heran kalau kota ini menjadi salah satu kota tujuan paling diincar di Asia Tenggara.

6. GREENLAND

Tidak tersentuh, terpencil dan sulit dijangkau, Greenland adalah sebuah alam liar dimana banyak jalan yang belum ada, pemandangan yang belum terjamah dan tentu saja membuat anda menganga. Dengan tidak adanya pohon, jalan dan serta hampir tidak ada orang, mungkin membuat anda berpikir kalau pulau ini diisi oleh Dwarf. Meskipun dingin, Greenland adalah sebuah tempat yang tidak terlupakan dengan auroranya yang magis dan rumah-rumahnya yang berwarna-warni.

7. VENICE, ITALY

Venesia sangat sulit ditandingi. Arsitektur yang membuat kita menganga, kanal-kanal yang unik serta percampuran dari pemandangan fantastis dan atmosfir luar biasa adalah sesuatu yang tidak dimiliki sembarang tempat. Venesia seperti diimpor dari dimensi lain dan Koran New York Time mendeskripsikannya sebagai kota paling indah yang dibangun oleh manusia.” Terletak sepanjang 117 pulau kecil, Venesia mempunyai 455 jembatan, ratusan kanal dan gondola romantic yang berjalan melalui kota. Tentu saja ini adalah rumah dari Karnival venesia yang terkenal, Venice Biennale dan the Venice Film Festival.

8. KATHMANDU, NEPAL

Indah dan Spiritual, ibukota Nepal, Kathmandu, benar-benar sebuah tempat magis bagi anda. Dikelilingi oleh gunung-gunung besar, kota ini dikelilingi oleh atmosfir indah, suara dan wangi eksotis dan kuil-kuil yang membuat anda terkagum-kagum. Meskipun Kathmandu adalah kota terbesar di Negara tersebut, kota ini memelihara aura fantasi dari kuil-kuil kuno, altar serta arsitektur tradisitonal. Nampaknya tidak sia-sia Katmandu dipanggi “Tanah Para Dewa”dikarenakan Kathmandu tidak terlihat seperti berada di dunia.

9. HUTAN BAMBU, JEPANG

Meskipun berlokasi di Kyoto, Jepang dan tidak ada hubungannya dengan film, pemandangan Hutan Bambu menyerupai latar di film Crouching Tiger, Hidden Dragon or House of Flying Daggers. Tidak heran kalau anda-anda membayangkan jadi Samurai dan berkelana di hutan ini dengan pedang anda. Hutan ini adalah sebuah contoh dari beratus-ratus hutan yang mengagumkan di Asia Tenggara. Bambu memang memainkan sebuah peran penting dalam budaya asia- sebagai lambang dari umur panjang di Cina, symbol persahabatan di India dan di Jepang, banyak kuil Shinto dikelilingi oleh hutan Bambu – dianggap sebagai penghalang suci untuk menghalau roh jahat.

10. SINTRA, PORTUGAL

Portugal mungkin terkenal dengan sepak bolanya. Tapi siapa sangka Portugal mempunyai puteri-puteri yang berkeliaran di kota Sintra. Semua orang yang mengunjungi kota magis ini, terletak tidak terlalu jauh dari Lisbon, dapat melihat keindahannya. Istana Perrna, the Castelo dos Mouros (Kastil The Mouro), dan Palácio Nacional de Sintra (Istana Nasional Sintra) adalah tiga istana di kota itu yang sangat menakjubkan. Juga jangan lupa perhitungkan bahwa Pergunungan Sintra merupakan taman yang paling besar di Lisbon juga menambah pesona misterius kota ini. (edited by admin)


sumber : http://aksesdunia.com

7 Negara di Eropa Dengan Populasi Muslim Terbanyak

0 komentar

Berikut ini adalah 7 Negara di Wilayah Eropa dengan jumlah penduduk Muslim terbanyak, mulai dari Alzerbaijan yang 99 % penduduknya muslim…

1. Azerbaijan
99% MUSLIM

Republik Azerbaijan adalah sebuah negara di Kaukasus di persimpangan Eropa dan Asia Barat Daya. Azerbaijan adalah negara sekuler dan telah menjadi anggota dari Dewan Eropa sejak 2001. Mayoritas populasi adalah Muslim Syiah dan turunan Turki barat, dikenal sebagai Azerbaijani, atau singkatnya Azeri. Negara ini resminya demokrasi, namun dengan peraturan otoritas kuat. Jumlah penduduk Azerbaijan saat ini ialah 8.372.373 jiwa. Sekitar 99% dari populasi adalah Muslim. Mayoritas kaum Muslim di negeri ini adalah Muslim Syiah, dan Azerbaijan adalah negeri kedua dengan persentase pemeluk Syiah di dunia setelah Iran.

2. Turki
96% MUSLIM

Republik Turki adalah sebuah negara besar di kawasan Eurasia. Wilayahnya meliputi wilayah Eropa Tenggara dan Asia Barat. Turki adalah sebuah republik konstitusional yang demokratis, sekuler, dan bersatu. Turki telah berangsur-angsur bergabung dengan Barat sementara di saat yang sama menjalin hubungan dengan dunia Timur. Negara ini merupakan salah satu anggota pendiri PBB, Organisasi Konferensi Islam (OKI), OECD, dan OSCE, serta negara anggota Dewan Eropa sejak tahun 1949, dan NATO sejak tahun 1952. Sejak tahun 2005, Turki adalah satu-satunya negara Islam pertama yang berunding menyertai Uni Eropa, setelah merupakan anggota koalisi sejak tahun 1963.

Berdasarkan sensus 2009, penduduk Turki berjumlah 72.561.312 jiwa. Penduduknya terdiri dari etnis Turk (76%), Kurdi (15,7%), dan lainnya (8,3%). Agama yang dipeluk oleh penduduk Turki ialah Islam (96%), Agnotis (2,3%), Atheis (0,9%), Kristen (0,6%), dan sisanya memeluk agama lain. Umat Muslim Turki sendiri terdiri dari 82% Sunni Hanafi, 9.1% Sunni Shafi’i, dan 5.7% Alevi.

3. Kosovo
90% MUSLIM

Kosovo adalah sebuah negara republik yang secara de facto merdeka, terletak di sebelah tenggara Eropa. Sebelumnya, Kosovo adalah sebuah provinsi di Serbia di bawah administrasi PBB, namun pada 17 Februari 2008 Kosovo mendeklarasikan kemerdekaan secara sepihak. Dua agama utama di Kosovo adalah Islam dan Kristiani. Muslim terdiri dari 90% populasi Kosovo.

4. Kazakhstan
70,2% MUSLIM

Kazakhstan adalah sebuah negara Antarbenua yang sebagian besar wilayah termasuk dalam kawasan Asia Tengah dan sebagian kecil lainnya termasuk dalam kawasan Eropa Timur. Jumlah penduduk Kazakhstan berkisar 15.753.460 jiwa. 70.2% penduduk Kazakhstan beragama Islam, 26.2% Kristiani, dan 3.6% lainnya.

5. Albania
70% MUSLIM

Albania adalah sebuah negara yang terletak di Eropa bagian tenggara. Penduduk Albania merupakan keturunan non-Slavia, kelompok suku non-Turki yang dikenal sebagai Illyria, yang datang di Balkan sekitar 2000 SM. Penduduk Albania modern tetap membedakan antara Gheg (suku utara) dan Tosk (suku selatan). Perkiraan jumlah penduduk Albania yaitu 3,195,000 jiwa. Menurut CIA World Factbook, 70% penduduk Albania memeluk Islam, 20% Orthodoks, dan 10% Katolik Roma.

6. Bosnia-Herzegovina
47% MUSLIM

Bosnia dan Herzegovina adalah sebuah negara di semenanjung Balkan di selatan Eropa seluas 51.129 km² (19.741 mil2) dengan jumlah sekitar empat juta penduduk. Negara ini didiami oleh tiga kelompok etnik yang utama: Bosnia, Serbia dan Kroasia. Penduduk Bosnia terdiri dari pemeluk agama Islam (47%), Orthodoks (34%), Katholik Roma (13%), dan lainnya (1%). Pemeluk agama Islam sebagian besar berasal dari etnis Bosnia. Agama Ortodoks dipeluk oleh orang etnis Serbia, sedangkan etnis Kroasia memeluk Katolik Roma.

7. PERANCIS
4% MUSLIM

Jumlah penduduk Perancis pada 2007 sebesar 61.045.000 jiwa. Penduduk Perancis terdiri dari umat Kristen (54%), tak beragama (31%), Islam (4%), Buddha (1.2%), Yahudi (1%), agama lainnya (10%). Meskipun dihuni oleh mayoritas umat Kristiani, Perancis adalah negara Eropa dengan jumlah penduduk Muslim terbesar. Pada tahun 2007, jumlah orang Muslim di Perancis sekitar 7 juta jiwa. Sebagian besar dari kaum Muslim Perancis ialah imigran. Mereka datang dari Aljazair (1,550,000 jiwa), Maroko (1,000,000), Tunisia (350,000), Turki (315,000), Sub-Saharan Africa (250,000), Timur Tengah (100,000), Asia (Pakistan dan Bangladesh) (100,000), dll.


sumber : http://aksesdunia.com

Tempat-Tempat Dengan Pemandangan Eksotis di Indonesia

0 komentar

Gunung Rinjani, NTB

Rinjani memiliki panaroma yang bisa dibilang paling bagus di antara gunung-gunung di Indonesia. Setiap tahunnya (Juni-Agustus) banyak dikunjungi pencinta alam mulai dari penduduk lokal, sampai mahasiswa pecinta alam. Suhu udara rata-rata sekitar 20°C; terendah 12°C. Angin kencang di puncak biasa terjadi di bulan Agustus.

Pulau Komodo, NTT

Taman Nasional Komodo (TN. Komodo) merupakan kawasan yang terdiri dari beberapa pulau dengan perairan lautnya. Pulau-pulau tersebut merupakan habitat satwa komodo (Varanus komodoensis) yaitu reptil purba yang tersisa di bumi. Kondisi alamnya unik, terdapat padang savana yang luas dengan pohon lontarnya (Borassus flabellifer).

Kepulauan Raja Ampat, Papua Barat

Kepulauan Raja Ampat merupakan kepulauan yang berada di barat pulau Papua di provinsi Papua Barat, tepatnya di bagian kepala burung Papua. Kepulauan ini merupakan tujuan penyelam-penyelam yang tertarik akan keindahan pemandangan bawah lautnya.

Kawah Ijen, Jawa Timur

Kawah Ijen merupakan salah satu gunung berapi atraksi wisata di Indonesia. Kawah Ijen merupakan objek wisata terkenal, yang telah dikenal oleh para wisatawan domestik dan asing karena keindahan alam dan bahari.

Carstensz Pyramid, Papua

Indonesia patut berbangga dengan keunikan dan kekayaan alam serta tradisi masayarakatnya. Kali ini, Carstenz Pyramid atau yang bisa disebut dengan puncak jaya, juga berada di Papua. Puncak Carstensz ini merupakan puncak tertinggi di Australia dan Oceania.

Gunung Anak Krakatau, Selat Sunda

Krakatau adalah kepulauan vulkanik yang masih aktif dan berada di Selat Sunda antara pulau Jawa dan Sumatra. Nama ini pernah disematkan pada satu puncak gunung berapi di sana yang karena letusan pada tanggal 26-27 Agustus 1883, kemudian sirna. Letusannya sangat dahsyat dan tsunami yang diakibatkannya menewaskan sekitar 36.000 jiwa.

Gunung Bromo, Jawa Timur

Gunung Bromo merupakan gunung berapi yang masih aktif dan paling terkenal sebagai obyek wisata di Jawa Timur. Sebagai sebuah obyek wisata, Gunung Bromo menjadi menarik karena statusnya sebagai gunung berapi yang masih aktif.

Gunung Kelimutu, NTT

Gunung Kelimutu adalah gunung berapi yang terletak di Pulau Flores, Provinsi NTT, Indonesia. Lokasi gunung ini tepatnya di Desa pemo Kecamatan kelimutu, Kabupaten Ende. Gunung ini memiliki tiga buah danau kawah di puncaknya. Danau ini dikenal dengan nama Danau Tiga Warna karena memiliki tiga warna yang berbeda, yaitu merah, biru, dan putih. Walaupun begitu, warna-warna tersebut selalu berubah-ubah seiring dengan perjalanan waktu.

Taman Laut Bunaken, Sulawesi Utara

Taman laut Bunaken memiliki 20 titik penyelaman (dive spot) dengan kedalaman bervariasi hingga 1.344 meter. Dari 20 titik selam itu, 12 titik selam di antaranya berada di sekitar Pulau Bunaken. Dua belas titik penyelaman inilah yang paling kerap dikunjungi penyelam dan pecinta keindahan pemandangan bawah laut.

Danau Toba, Sumatera Utara

Danau Toba adalah sebuah danau vulkanik dengan ukuran panjang 100 kilometer dan lebar 30 kilometer (danau vulkanik terbesar di dunia). Di tengah danau ini terdapat sebuah pulau vulkanik bernama Pulau Samosir. Danau Toba sejak lama menjadi daerah tujuan wisata penting di Sumatera Utara selain Bukit Lawang dan Nias, menarik wisatawan domestik maupun mancanegara.

Baluran, Jawa Timur

Baluran adalah Afrikanya Indonesia, Taman Nasional ini merupakan perwakilan ekosistem hutan yang spesifik kering di Pulau Jawa, terdiri dari tipe vegetasi savana, hutan mangrove, hutan musim, hutan pantai, hutan pegunungan bawah, hutan rawa dan hutan yang selalu hijau sepanjang tahun. Sekitar 40 persen tipe vegetasi savana mendominasi kawasan Taman Nasional Baluran.

Pantai dreamland, Bali

Dreamland atau lebih dikenal sebagai Pantai Dreamland merupakan salah satu pantai terindah di Bali selain Pantai Kuta. Pantai yang terletak tidak jauh dari daerah Uluwatu di Pulau Dewata ini sudah sangat terkenal karena keindahannya. Keindahan dan kebersihan pantai menambah daya tarik pengunjung, bukan hanya dari dalam negeri tapi juga turis manca negara.

Danau Gunung Tujuh, Jambi

Kerinci boleh bangga dengan keberadaan Danau Gunung Tujuh yang merupakan danau tertinggi di Asia Tenggara. Serta terdapat beberapa danau kecil lainnya dengan keindahan alamnya yang unik. Danau Belibis dengan alam yang masih asli memberikan sentuhan yang berbeda.

Green Canyon, Jawa Barat

Green Canyon menyimpan pesona luar biasa. Perpaduan antara sungai, lembah hijau, hutan lindung, dan aneka stalaktit-stalakmit. Keindahan berbalut kesunyian, bagai surga yang tersembunyi. Green Canyon mulai dikembangkan pada tahun 1989.

Danau Sentani, Papua

Danau Sentani di bawah lereng Pegunungan Cycloops yang terbentang antara Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura, Papua. Landskap Danau Sentani dengan gugusan pulau di tengahnya merupakan salah satu yang terindah di Indonesia.

Goa Gong, Jawa Timur

Goa Gong diklaim sebagai goa terindah di Asia Tenggara. Di dalam gua ini Anda dapat menyaksikan berbagai macam tonjolan batuan (stalaktit/stalakmit) yang sangat menarik dan proses terjadinya secara alami.

Pegunungan Karst Bantimurung, Sulawesi Selatan

Taman Nasional Bantimurung mempunyai pemandangan alam yang paling indah. Karena di taman nasional ini, terdapat sumber air yang tidak pernah kering. Sehingga berbagai jenis tanaman dapat bertahan di saat musim kemarau yang panjang.

Pulau Belitung, Bangka Belitung

Pulau indah, pemandangan unik pantai pasir putih asli dihiasi batu-batu granit yang artistik dan air laut sejernih kristal, dikelilingi oleh ratusan pulau-pulau kecil.

Pulau Derawan, Kalimantan Timur

Di perairan sekitarnya terdapat taman laut dan terkenal sebagai wisata selam (diving) dengan kedalaman sekitar lima meter. Pada batu karang di kedalaman sepuluh meter, terdapat karang yang dikenal sebagai “Blue Trigger Wall”


sumber : http://aksesdunia.com

10 Pulau Rahasia yang Sangat Indah di Dunia

0 komentar
1. Pulau Ulleungdo — Korea Selatan
[Image: tumblr_loj3z78Emy1qi9fsdo1_500.jpg]
Pulau Ulleungdo adalah tempat yang ideal ketika bepergian ke Korea Selatan. Tempat ini adalah salah satu surganya dunia di bumi namun Anda tidak akan menemukan taman hiburan atau resor besar untuk tinggal. Ini adalah tempat di mana Anda dapat bersantai, berjalan dan menyaksikan keindahan dunia secara perlahan. Ulleungdo adalah sebuah kota nelayan yang tenang dengan hotel dan restoran yang sedikit dan hanya beberapa untuk para pelancong yang berkunjung ke sana.Olah raga hiking adalah cara yang baik untuk mengeksplorasi Ulleungdo. Hal ini cocok bagi mereka yang ingin bersantai selama beberapa hari setelah perjalanan Anda yang sibuk di Korea Selatan.

2. Pulau Selat Torres — Australia

[Image: 9WBAD00Z.jpg]
Pulau Selat Torres terletak di lepas pantai Cape York Peninsula di Australia. Lebih dari 100 pulau-pulau Selat Torres membentang dari semenanjung utara ke perbatasan Papua Nugini.Hanya ada 3 pulau dari Kepulauan Selat Torres yang terbuka untuk umum di mana pulau lain saat ini khusus untuk penduduk pulau tersebut yang asal mulanya berasal dari Polinesia dan Melanesia. Penduduk Kepulauan Selat Torres sekarang lebih dari 6000 orang. Masing-masing dari Kepulauan Selat Torres memiliki budaya dan bahasa yang unik.

3. Pulau Yaeyama — Jepang

[Image: secret_islands_yaeyama_600x450.jpg]
Kepulauan Yaeyama terletak di dua pulau berpenghuni selatan dan barat Jepang. Bersamaan dengan Kepulauan Miyako dan Okinawa mereka membentuk tiga rantai pulau utama prefektur Okinawa.Dengan suasana tropis dan gaya hidup pedesaan, Kepulauan Yaeyama dianggap sebagai tujuan liburan yang populer bagi mereka yang ingin melarikan diri dari kehidupan ramai dan sibuk di kota metropolis Jepang. Pulau-pulau surga ini memiliki pantai yang indah, snorkeling, menyelam dan relaksasi.

4. Pulau Socotra — Yaman

[Image: Isle_of_Socotra15.jpg]
Pulau Socorta dianggap tempat yang paling asing yang ada di bumi. Terpisah dari pantai Gondwanaland oleh sebuah lempeng tektonik, pulau-pulau dengan padang pasir yang membentuk empat kelompok Socotra adalah sebuah harta dengan keanekaragaman hayati, dengan ribuan spesies tanaman dan hewan dapat ditemukan disini. Mentimun pohon dan pohon darah naga yang khas serta cairan getah berwarna merah darah adalah salah satu contohnya.Meskipun Pulau Socorta lebih dekat ke Afrika namun dikelola oleh Yaman — negara di Semenanjung Arab yang menjaga kepulauan wisata ini untuk beberapa alasan khusus.

5. Iles Du Salut — Guyana Perancis

[Image: %C3%8Eles-du-Salut-French.jpg]
Pulau Iles du Salut terletak di timur laut Guyana Prancis di laut Atlantik sekitar 11 Kilometer Timur Laut Kourou yang terdiri dari tiga Kepulauan utama: Royale, Saint-Joseph dan Diable: situs Pulau setan yang terkenal dengan “koloni kejahatan” dari tahun 1862 sampai 1953.Awalnya seluruh kelompok tersebut dikenal dengan sebutan du Diable Iles oleh penduduk aslinya, kemudian sekelompok kolonis dari Perancis mundur ke pulau-pulau di tahun 1760-an dari dataran rendah di sekitar Kourou. Kepulauan ini difungsikan sebagai pelabuhan keluar masuk untuk kapal-kapal ke dermaga besar di Cayenne sebagai ibukotanya.

6. Pulau Koh Yao Noi — Thailand

[Image: Ko-Yao-Yai-island-Thailan-001.jpg]
Pulau Koh Yao Noi terletak di tengah-tengah Teluk Phang Nga, tidak jauh dari Phuket, merupakan salah satu benteng terakhir dari liarnya padang gurun di daerah tersebut. Hal ini dianggap sebagai perlindungan dari pulau-pulau yang lebih besar yang telah menerima penghargaan warisan keajaiban dunia pada tahun 2002 untuk kategori ramah lingkungan.Pulau ini sangat istimewa karena memiliki desa-desa tua, banyak dari mereka tidak berubah selama berabad-abad dan kita dapat menyelam di terumbu karang asli. Pulau ini menawarkan pengalaman menyelam terbaik di dunia. Pada tahun 2010, resor mewah pertama bernama Six Senses Hideaway telah dibangun di Yao Noi.

7. Pulau Sovalye — Turki

[Image: sovalye-island.jpg]
Pulau Sovalye (dibaca=Chevalier dalam bahasa Turki) terletak hanya 20 menit dengan taksi air dari pelabuhan ramai di pantai Lycian Fethiye Turki. Ini adalah sebuah pulau dengan kendaraan mobil khusus pulau yang gratis. Tidak boleh ada mobil lainnya karena tidak ada jalan, yang ada hanyalah jalanan kasar yang menyusuri hutan di sepanjang pantai hingga ke reruntuhan dinding gereja zaman Bizantium dan Roma.Pulau ini begitu dekat dengan daratan dan dapat disaksikan dari kapal pesiar yang lewat. Hanya ada hotel butik di pulau itu, yaitu hotel dengan 12 kamar tidur yang terletak tepat di bebatuan dengan pemandangan laut dan merupakan tempat yang sempurna bagi wisatawan. Anda dapat melakukan snorkeling dan piknik, bermain perahu dan kano.

8. Kepulauan San Blas — Panama

[Image: san-blas-islands.jpg]
Kepulauan San Blas ada di Panama, Amerika Selatan yang tersebar diantara pulau-pulau kecil berpasir putih yang lembut dan dihiasi dengan pohon-pohon kelapa bertiup lembut dengan air laut berwarna biru-hijau. Jika Anda berkunjung ke Panama, jangan lupa mampir di pulau San Blas karena ini adalah tempat terbaik untuk mengingat Panama. Tidak ada resor mewah disana, yang ada hanyalah tempat tinggal di rumah-rumah desa dan sajian makan malam hanyalah yang dibawa oleh para nelayan yang membawa pulang menggunakan kano mereka setiap malam.Jumlah pulau di kepulauan San Blas tidak diketahui secara pasti, namun diyakini berjumlah antara 350 dan 400 buah pulau kecil, sebagian besar pulau-pulau tersebut cukup kecil dan rumah tinggal hanya untuk beberapa keluarga saja bahkan tak berpenghuni sama sekali. Ini adalah wilayah otonom dari Panama yang dikelola oleh orang-orang suku Kuna.

9. Pulau Penghu — Taiwan

[Image: Penghu-Islands-Taiwan.jpg]
Kepulauan Penghu, juga dikenal sebagai Pescadores di Portugis yang berarti “nelayan” adalah kepulauan di lepas pantai barat Taiwan. Kepulauan ini terdiri dari 90 pulau-pulau kecil dan pulau seluas 141 kilometer persegi.Pada hari-hari yang cerah di pantai kita dapat berselancar dengan angin yang akan membuat Anda memiliki pengalaman unik. Kepulauan Penghu memiliki sejumlah pegunungan vulkanik dengan kandungan magma basal. Erosi sering terjadi selama bertahun-tahun dan telah membentuk lanskap geologi yang sangat istimewa. Terumbu karang yang indah mengelilingi pulau tersebut dan telah menjadi tujuan populer bagi para penyelam, nelayan dan perenang snorkel.

10. Pulau Langara — British Columbia

[Image: Langara-Island-British-Columbia.jpg]
Pulau Langara adalah bagian dari kelompok Pulau Queen Charlotte, yang terletak di dalam salah satu ekosistem laut yang paling beragam di dunia. Letaknya mungkin di perbatasan badai Samudera Pasifik, dan pulau tersebut memiliki banyak inlet yang dilindungi serta teluk terlindung yang ideal untuk memancing.Musim terbaik untuk mengunjungi pulau ini adalah dari awal bulan Mei sampai akhir September, dengan harapan Anda bisa melihat lumba-lumba, paus bungkuk, ikan lumba-lumba dan singa laut, juga termasuk elang kepala botak. Pulau ini bisa dijadikan tempat pernikahan yang sempurna dan tempat Anda berpetualang.

sumber : http://aksesdunia.com/

10 Kota Paling Romantis

0 komentar

Siapa sih yang enggak pengen menjalankan liburan romantis? Atau mungkin ingin merasakan bulan madu dan bulan madu berikutnya dalam kondisi penuh romantisme? Maka tidak ada salahnya Anda mulai mencari tempat yang paling romantis di dunia, bukan? Daripada susah-susah mencari, coba anda lihat dulu daftar tempat paling romantis yang ada di bawah ini:

1.Paris

Siapa sih yang tidak kenal dengan romantisme Paris? kota bagi para kekasih dengan makanan yang nikmat, anggur dan nuansa yang menyenangkan. Makan malam romantis dengan lilin indah di dekat menara Eiffel, berjalan bergandengen sepanjang Champs Elysees atau piknik di taman. Paris memberikan romansa dan keindahan bagi pasangan yang jatuh cinta selama berabad-abad.

2.Hawaii

Ternyata Hawaii adalah kota tempat tujuan bulan madu terbesar di dunia, terutama di kalangan orang Amerika. Entah anda di Maui, atau pulau besar lain di Hawaii, tempat ini selalu menawarkan pilihan terbaik pagi pasangan. Pantai dan hutan tropis, kamar hotel mewah, olahraga, dan berbagai hal menarik di alam bebas!

3. St. Thomas

Kota ini terletak di Virgin Islands, dan merupakan kota pantai yang terkenal oleh jajaran pantai indah dan tempat belanja menarik. Kota ini dipenuhi dengan penginapan yang dapat menampung pasangan atau bahkan keluarga. Di kota ini juga dibuat batasan untuk jumlah pesta dan peserta pesta, jadi anda tidak akan kesulitan jika ingin bermesraan dengan pasangan anda!

4. Venesia

Perjalanan dengan gondola di kanal-kanal kota ini sudah menjadi simbol romantisme kota ini. Perjalanan dengan duduk berdekatan dengan pasangan dan dengan penuh kekaguman melihat bagian kota yang indah. Makan malam romantis di restoran Italia dengan berbagai liku-liku menarik yang terkadang akan membawa anda ke gereja indah romantis. Venesia adalah tempat yang akan membuat anda jatuh cinta dan jatuh cinta lagi.

5. Tahiti

Dearah tenang yang terletak di Pasifik Selatan, dengan bungalow pantai indah, yang memungkinkan anda berenang tenang di pagi hari. Bersantai di pasir putih dengan pohon kelapa indah dengan para karyawan hotel yang siap membantu anda apapun dan kapanpun. Pemandangan luar biasa indah di saat matahari terbenam juga tidak akan bisa anda lupakan dengan mudah!

6. Belize

Belize adalah tempat paling indah bagi para pasangan. Pulau yang terletak di tengah karang ini akan membuat pasangan melupakan semua orang karena banyak pantai yang jadi ‘milik pribadi’ dengan air yang dipenuhi ikan karang berwarna warni akan menemani anda. Anda takut berenang? bukan masalah, pantai indah dan pohon palem yang bergorang menanti Anda!

7. Maladewa

23 pulau yang terletak di tengah Samudra Indonesia ini adalah salah satu dari surga dunia. Pulau-pulau karang yang ada hanya sedikit sekali berada diatas permukaan laut, dan gugus karang yang melingkupi pulau ini penuh dengan kehidupan. Negara kecil yang indah dan romantis ini memang adalah tempat paling pas untuk kehidupan yang romantis.

8. Seychelles

Kepulauan yang ada di Samudra Indonesia ini sebenarnya berada di lepas pantai Afrika dan merupakan tempat yang paling santai di dunia. Kehidupan yang eksotis dan nuansa yang tenang akan selalu menanti anda dan pasangan anda. Lapangan golf, spa, perjalanan memancing dan minuman segar tropis akan membuat pasangan yang sedang berbulan madu tidak akan mau kembali ke negara asal mereka lagi.

9. Bruges

Kota kuno dengan setting abad pertengahan di Brussel ini adalah cara terbaik untuk melarikan diri dari segala kebisingan kota. Kota kecil yang tenang ini menjaga kondisi kota tetap seperti kondisi kota ini di abad pertengahan. Jalan-jalan yang dilapisi batu, dengan kafe-kafe kecil di udara terbuka akan membuat anda berasa kembali ke zaman abad pertengahan, lengkap dengan berbagai hal romantis dan indah, minus masalah dan ribut.

10. Tuscany

Daerah yang penuh dengan kebun anggur, villa, dan kota-kota kecil Italia, akan membuat anda merasa seperti berada dalam perjalanan romantis. Anda dapat tinggal di villa bersejarah, dengan makanan terbaik dan anda dapat bersepeda berkeliling kebun anggur yang anda pilih dan minum anggur terbaik pula. Jika anda berada di tempat ini, pasti anda akan mengerti kenapa beberapa orang sama sekali tidak ingin kembali begitu sampai di tempat ini. Singkatnya, tidak ada yang lebih indah dan romantis di Italia daripada Tuscany.


sumber : http://aksesdunia.com/